Innova Zenix Hybrid dari Toyota telah hadir di Indonesia dan tentu saja menawarkan beragam fitur menarik. Termasuk juga menghadirkan tampilan eksterior dengan kesan modern.
Innova Zenix adalah keluarga Kijang pertama yang mengandalkan mesin hybrid. Ini bisa memberikan kesegaran pada pecinta otomotif di tanah air.
Lantas, seperti apakah spesifikasi maupun fitur dari kendaraan unggulan Kijang tersebut? Mari simak informasinya secara lengkap dalam artikel tersebut, termasuk kekurangan yang perlu kamu antisipasi.
Spesifikasi Toyota Kijang Innova Hybrid Zenix
Innova Zenix Hybrid adalah terobosan Toyota yang menawarkan penampilan tangguh dan performa baru. Tersedia tipe Innova Zenix 2.0 G HV CVT, Innova Zenix 2.0 V HV dan Innova Zenix 2.0 Q HV CVT.
Lalu, ada juga beragam varian warnanya, mulai dari Platinum White Pearl, Silver Metallic, Gray Metallic, Attitude Black hingga DK. Steel MC.
Kendaraan roda 4 ini mengandalkan mesin bertipe M20A-FXS 4 cylinders, in-line 16-Valve DOHC, chain drive Dual VVT-i. Sementara isi silindernya sebanyak 1.987 cc.
Mesinnya mampu menciptakan daya besar yakni 186 (System), 152/6000 (Engine) ps/rpm. Sementara torsinya mencapai 19,1 / 4400-5200 (Engine) kgm/rpm.
Mari beralih pada bagian eksterior yang segar di LED headlamp, DRL dan Foglamp. Ada kesan mewah dan modern pada eksterior mobil ini.
Grill depannya menyajikan gaya trapezoidal lebar. Sehingga menghadirkan kesan kokoh dan maskulin. Adanya lampu LED juga memberikan kesan dinamis.
Sementara bagian samping atau roda, ada New Fascinating 18” alloy wheel berdominasi warna chrome. Tampilannya menjadi mobil terkesan lebih berkelas. Begitu juga desain velg menjadikan tampilan terkesan sporty dan stylish.
Sementara bagian interior terkesan modern dengan dominasi warna penuh. Lalu penuh dengan beragam fitur yang mendukung kenyamanan pengemudi dan penumpang. Ada kabin berukuran luas, fitur multimedia, hingga dashboard modern.
Untuk bagian kabin, terbuat dari material berkualitas tinggi dengan bahan kulit sintesis, Ada juga ornamen panel sehingga tampilannya terkesan mewah.
Toyota Innova Zenix Hybrid hanya mengonsumsi sedikit bahan bakar sebab mesinnya bekerja ketika mobilnya telah melaju lebih dari 50 km per jam. Jadi, tidak perlu takut boros BBM ketika berkendara terutama di jalan macet.
Fitur Toyota Kijang Innova Hybrid Zenix
Tentu rasanya tidak cukup apabila hanya membahas spesifikasi Toyota Innova Zenix. Mari membahas juga beragam fitur modern di dalamnya.
Kendaraan roda 4 ini menawarkan fitur keselamatan berupa TSS atau Toyota Safety Sense. Fitur tersebut memuat sistem canggih seperti Pres-Collision System (PCS), Dynamic Radar Cruise Control (DRCC) hingga Automatic High Beam (AHB).
Tambahan juga Lane Departure Alert (LDA) & Lane Tracing Assist (LTA), Electric Parking Hold dan Brake Hold, kamera parkir, Hill Start Assist (HAS) hingga Vehicle Approach Notice.
Kamu juga akan menemukan 6 SRS Airbags dan Vehicle Stability Control. Jadi, bukan hanya terasa nyaman berkendara menggunakan Toyota Innova Hybrid, namun juga terasa aman.
Sejumlah fitur termasuk fitur keselamatan cukup diakses secara mudah oleh pengemudi melalui setir. Kamu dapat mengakses TSS button, display sampai Cruise Control.
Fitur yang tidak kalah menarik adalah panoramic sunroof yang menjadikan kabin tampak mewah. Fitur tersebut mempunyai ukuran lebar. Posisinya membentang dari depan hingga belakang kendaraan.
Ada juga tambahan ambient light di bagian kiri dan kana. Jadi, kamu bisa mengamati pemandangan alam secara mudah melalui sunroof. Perjalanan akan terasa lebih segar dan seru.
Fitur lainnya ialah head unit dengan koneksi smartphone, Bluetooth, Wifi, Voice Recognition hingga NFC e-Toll Card. Supaya lebih nyaman, ada dukungan fitur Digital Auto AC dual zone.
Supaya terasa lebih nyaman, tersedia paket insulator di platform TNGA dengan daya redam terbaik. Jadi, di dalam kabin akan terasa hening begitu mobilnya melaju.
Keunggulan Mobil Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid
Toyota Innova Zenix Hybrid mempunyai beragam kelebihan dibandingkan tipe atau merek lain, salah satunya ialah Panoramic Sunroof. Seperti sudah dijelaskan di atas, Panoramic Sunroof membuatmu bisa melihat pemandangan luar selama perjalanan.
Panoramic Sunroof juga menjadikan tampilan mobil terkesan lebih mewah. Tentu kamu bisa membanggakan tampilan interior mobil ketika ada Panoramic Sunroof.
Kelebihan lainnya adalah konsumsi BBM jauh lebih irit. Sehingga bisa lebih menghemat pengeluaran untuk pembelian BBM. Apakah menggunakannya untuk berkendara di dalam kota atau jalan tol, sama-sama irit.
Toyota Innova Hybrid juga menawarkan Captain Seat Ottoman. Melalui Captain Seat Ottoman, kamu dapat duduk secara lebih nyaman. Rasanya akan rileks sebab bisa menyandarkan kaki.
Selain ada ruang kepala dan kaki luas, mobil tersebut juga menawarkan jok kursi dengan balutan material lembut. Jadi, terasa nyaman diduduki untuk waktu lama.
Pada baris kedua, ada tempat penyimpanan terbilang besar, cup holder hingga head rest. Kamu bisa menyesuaikan head rest sesuai tingkat kenyamanan.
Kelebihan lainnya adalah adanya dua layar berukuran besar 10 inci pada baris kedua. Fitur tersebut menjadikanmu dapat terkoneksi dengan smartphone untuk menayangkan gambar maupun video.
Jadi, kamu bisa merasa nyaman dan terhibur selama menjadi penumpang di Toyota Innova Hybrid. Jika sudah bosan melihat pemandangan melalui Panoramic Sunroof, cukup beralih ke layar untuk memutar video atau film.
Ada lagi keunggulan yang sangat menarik, yakni Power Back Door menggunakan Voice Command. Kamu dapat membuka bagasi hanya menggunakan perintah suara tanpa menyentuh pintu bagasinya secara langsung.
Jadi, apabila hendak memasukkan barang ke bagasi, tidak perlu repot membuka pintunya. Cukup mengandalkan smart key dan suara, pintu bagasinya akan terbuka secara otomatis.
Kekurangan Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid
Meskipun mempunyai banyak kelebihan, tentu Toyota Innova Zenix Hybrid tidak terlepas dari kekurangan. Salah satunya ialah pengaturan jok depan masih manual.
Banyak mobil yang sudah menawarkan jok depan elektrik. Jadi, pengaturan jok manual menjadi kekurangan yang perlu diantisipasi dari Toyota Innova Zenix Hybrid.
Mobil tersebut juga tidak menawarkan opsi transmisi manual. Sebenarnya transmisi manual sudah tidak populer namun tentu masih bermanfaat. Misalnya saja menjadikan konsumsi BBM lebih irit.
Lalu, untuk bagian Captain Seat Ottoman di bangku baris kedua tidak dapat dilipat sampai rata lantai. Jadi, sulit untuk menampung banyak barang pada kendaraan.
Mobil tersebut mempunyai dimensi lebih besar daripada merek lain. Dimensi besar dan bobotnya yang berat sangat berpengaruh pada kinerja. Kamu akan merasa lebih sulit untuk manuver, khususnya ketika parkir pada ruang terbatas.
Kendaraan ini juga terbilang mahal. Pada mulanya, Toyota meluncurkan Kijang sebagai mobil murah untuk rakyat. Namun sekarang, berubah menjadi mobil mewah yang tentu saja mahal.
Jadi, harga ini juga bisa menjadi pertimbangan penting apabila kamu hendak membelinya. Pertimbangkan apakah fiturnya sepadan dengan harga jika hendak membelinya.
Selain harganya mahal, perawatan mobilnya juga mahal. Perawatan teknologi hybrid terbilang kompleks jadi kamu perlu mengeluarkan banyak uang.
Jadi, apakah tertarik untuk membeli Toyota Innova Hybrid? Mobil MPV ini memberikan banyak fitur canggih dengan tampilan gagah.